Image of LAPORAN PENELITIAN : PENGEMBANGAN FORMULA FLAKES BERBASIS TEPUNG BONGGOL PISANG KEPOK (Musa Paradisiaca) DENGAN FORTIFIKASI ZAT BESI Fe UNTUK PENINGKATAN KADAR Hb DALAM DARAH IBU HAMIL DALAM UPAYA MENCEGAH STUNTING

Text

LAPORAN PENELITIAN : PENGEMBANGAN FORMULA FLAKES BERBASIS TEPUNG BONGGOL PISANG KEPOK (Musa Paradisiaca) DENGAN FORTIFIKASI ZAT BESI Fe UNTUK PENINGKATAN KADAR Hb DALAM DARAH IBU HAMIL DALAM UPAYA MENCEGAH STUNTING



Abstrak

Latar Belakang : Anemia yang paling umum ditemui di Indonesia adalah anemia yang terjadi karena produksi sel-sel darah merah tidak mencukupi, yang disebabkan oleh faktor konsumsi zat gizi, khususnya zat besi (Anwar, 2009). Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar Riskesdas Tahun 2018, anemia gizi besi masih merupakan masalah kesehatan masyarakat dengan prevalensi pada ibu hamil sebesar 48,9%. Angka prevalensi anemia gizi besi pada ibu hamil yang tinggi telah menjadi masalah kesehatan berat (severe public health problem) dengan batas prevalensi anemia ≥ 40% (Riskesdas, 2018). Mengingat dampak yang terjadi sebagai akibat anemia sangat merugikan untuk masa depan, maka usaha pencegahan maupun perbaikan perlu dilakukan. Pisang merupakan salah satu tanaman yang produksinya di Kalimantan Barat sangat banyak. Pisang memiliki pengembangan produk yang potensial. Salah satu pengembangan produk pisang yang potensial adalah pembuatan flakes dari bonggol pisang. Pencegahan dan perbaikan anemia gizi pada ibu hamil akan dilakukan dengan pengembangan formula flakes tepung bonggol pisang kepok dengan fortifikasi zat besi.
Tujuan :Mendapatkan formulasi flakes berbasis tepung bonggol pisang kepok dengan fortifikasi zat besi untuk mengurangi resiko anemia pada ibu hamil.
Metode penelitian: Jenis penelitian ini adalah quasi experimental desain the separate sample pretestposttest control group design. Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Sei Ambawang dan Puskesmas Lingga yang dilaksanakan pada bulan Juni s/d September 2019. Sampel pada penelitian ini adalah ibu hamil.
Hasil : Daya terima secara keseluruhan terhadap warna, rasa, aroma, dan tekstur flakes bonggol pisang dengan konsentrasi tepung bonggol pisang yang berbeda yaitu dilihat dari pangkat tertinggi pada uji organoleptik, sehingga pada rasa, aroma dan warna pangkat tertinggi terdapat pada flakes bonggol pisang pada formulasi 60%. Berdasarkan hasil uji statistik diperoleh hasil ada perbedaan kadar Hb dalam darah sebelum dan sesudah pemberian flakes bonggol pisang fortifikasi Fe pada ibu hamil dan ada pengaruh flakes bonggol pisang fortifikasi Fe terhadap kadar Hb dalam darah ibu hamil.
Saran : Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai fortifikasi zat besi pangan olahan lain berbahan bonggol pisang, sehingga dapat menambah daftar pangan untuk fortifikasi zat besi.

Kata kunci : bonggol pisang, fortifikasi, kadar Hb
1,2Dosen Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Pontianak


Ketersediaan

196208061986031006196208061986031006Perpustakaan Terpadu Poltekkes Kemenkes PontianakTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit POLTEKKES KEMENKES PONTIANAK JURUSAN GIZI : Pontianak.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this